Persaingan pada dunia laptop gaming semakin sengit. Para produsen tidak tanggung-tanggung untuk membuat satu produk laptop gaming yang dibenamkan spesifikasi tingkat dewa. Salah satu contoh produknya adalah ASUS ROG GX700. Apa kamu tahu berapa harga yang dibanderol oleh perangkat tersebut?
Ya, harga yang dibanderol GX700 adalah Rp 80 juta. Dengan harga sebesar itu, ASUS GX700 menjadi laptop gaming termahal yang tersedia di Indonesia saat ini. Untuk melihat spesifikasinya, kamu bisa membacanya di Harga CUMA 80 Juta, ASUS ROG GX700 Resmi Hadir di Indonesia. Pada artikel ini, Jaka nggak akan membahas keunggulan di GX700, tetapi Jaka akan memberikan informasi tentang pesaing dari ASUS ROG GX700!
Generasi Laptop Gaming Nvidia GTX 10 Series dari MSI Resmi di Indonesia!
Ya, melalui artikel ini Jaka beritahu kamu kalau sudah ada laptop gaming yang bisa melebihi keunggulan dari ASUS ROG GX700, yaitu MSI GT83VR Titan SLI. Benar, produk terbaru dari MSI tersebut sudah resmi dirilis di Indonesia. Selain itu, seperti yang telah disebutkan, laptop gaming satu ini mampu mengalahkan laptop gaming ASUS ROG termahal yang ada saat ini tetapi dengan harga yang lebih murah. Simak pembahasannya ya!
MSI GT83VR Titan SLI merupakan laptop gaming SLI terbaru yang sangat amat menjanjikan. Pasalnya, berbeda dengan GX700, MSI GT83VR Titan SLI sudah terbenam VGA seri GeForce GTX 10 series. Kemudian laptop gaming ini juga sudah VR ready, atau sudah siap menjalankan game berbasis Virtual Reality. Dijamin, main game seberat apa pun tidak akan nge-lag. Sebab, laptop gaming MSI ini sudah terpasang dual VGA GTX 1080. Mantap!
Spesifikasi Laptop MSI GT83VR Titan SLI
- Prosesor Intel® Core™ i7-6820HK (Skylake)
- Speed 2.7 GHz, max 3.6 GHz
- VGA Dual VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1080
- Layar 18.4 inci; 1920x1200 piksel; anti-glare
- Storage Super RAID 4 1TB SSD (PCIE Gen3x4) 1TB (SATA) 7200rpm
- RAM 32GB DDR4 up to 64GB 2133MHz
- Audio Nahimic Sound
- Dynaudio TechSpeakers x4 + Subwoofer x1
- Baterai 8Cells 75 Whrs
- OS Windows 10 Home
- Konektivitas WiFi Killer N1535 Combo (2x2 ac)
- Bluetooth 4.1
- USB 3.0
- Thunderbolt
- HDMI
- Dimensi 428 x 314 x 42-64 mm
- Berat 5,9 Kg
- Harga Rp74.999.000
MSI Indonesia ternyata tidak hanya membawa varian MSI GT83VR Titan SLI. Dalam acara peluncuran resminya ini, MSI juga mengenalkan produk lainnya yang bernama MSI GT73VR Titan Pro, MSI GT72VR & MSI GT62VR Dominator, dan MSI GS73VR & GS63VR Stealth Pro. Semua produknya sudah dilengkapi dengan sistem pendingin buatan MSI yang baru. Canggih!
MSI yang disebut MSI GT73VR Titan Pro merupakan salah satu laptop gaming yang diberkahi dengan spesifikasi tingkat dewa juga. Selain bisa main game berat tanpa adanya lag, kamu juga mampu merasakan pengalaman baru dengan memainkan game VR.
Spesifikasi Laptop MSI GT73VR Titan Pro
- Prosesor Intel® Core™ i7-6820HK (Skylake)
- Speed 2.7 GHz, max 3.6 GHz
- VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1080
- Layar 17.3 inci; 3480x2160 piksel; anti-glare
- Storage Super RAID 4 512GB SSD (PCIE Gen3x4) 1TB (SATA) 7200rpm
- RAM 32GB DDR4 up to 64GB 2133MHz
- Audio Nahimic Sound
- Dynaudio TechSpeakers x4 + Subwoofer 5W x1
- Baterai 8Cells 75 Whrs
- OS Windows 10 Home
- Konektivitas WiFi Killer N1535 Combo (2x2 ac)
- Bluetooth 4.1
- USB 3.0
- Thunderbolt
- HDMI
- Dimensi 428 x 314 x 44 mm
- Berat 3,9 Kg
- Harga Rp56.999.000
MSI GT72VR Dominator Pro Tobii & MSI GT62VR Dominator Pro
MSI juga menghadirkan laptop gaming yang di bawah harga tersebut, yaitu MSI GT72VR Dominator Pro Tobii & MSI GT62VR Dominator Pro. Meski begitu, laptop gaming terbaru MSI tentunya tidak membanting spesifikasi menjadi sangat rendah. Komponen yang dibawa juga mantap, dan ingat tetap bisa memainkan game VR ya.
Spesifikasi Laptop MSI GT72VR Dominator Pro Tobii & GT62VR Dominator Pro
- Prosesor Intel® Core™ i7-6700HQ (Skylake)
- Speed 2.6 GHz, max 3.5 GHz
- VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1070
- Layar 17.3 inci; 1920x1080 piksel; anti-glare
- 15.6 inci; 1920x1080 piksel; anti-glare
- Storage 256 GB SSD (M.2 SATA) + 1 TB (SATA) 7200rpm
- RAM 16GB DDR4 up to 64GB 2133MHz
- Baterai 9Cells 83.25 Whrs
- 8Cells 75.25 Whrs
- OS Windows 10 Home
- Konektivitas WiFi Killer ac
- Bluetooth 4.1
- USB 3.0
- USB Type C
- HDMI
- Dimensi 428 x 294 x 58 mm
- 390 x 266 x 39.8 mm
- Berat 3,78 Kg
- 2,94 Kg
- Harga GT72VR Rp36.999.000
- GT62VR (-)
Laptop MSI GS73VR & GS63VR Stealth Pro
yakni MSI GS73VR & GS63VR Stealth Pro. Kedua laptop gaming ini mampu memberikan nuansa bermain game dengan nyaman, terlebih GS73VR sudah terbenam dengan resolusi 4K.
Spesifikasi Laptop MSI GS73VR & GS63VR Stealth Pro
- Prosesor Intel® Core™ i7-6700HQ (Skylake)
- Speed 2.6 GHz, max 3.5 GHz
- VGA NVIDIA® GeForce® GTX 1060
- Layar 17.3 inci; 3840x2160 piksel; anti-glare
- 15.6 inci; 1920x1080 piksel; anti-glare
- Storage 256 GB SSD (M.2 SATA) PCIe Gen3 + 1TB 5400rpm
- RAM 16GB DDR4 up to 32GB 2133MHz
- Baterai 9Cells 83.25 Whrs
- 8Cells 75.25 Whrs
- OS Windows 10 Home
- Konektivitas WiFi Killer ac
- Bluetooth 4.1
- USB 3.0
- USB Type C
- HDMI
- Dimensi 411.8 x 284.9 x 19.6 mm
- 380 x 249 x 17.7 mm
- Berat 2,43 Kg
- 1,8 Kg
- Harga GS73VR Rp34.999.000
- GS63VR Rp30.999.000
enakjubkan bukan? Dalam acara peluncuran laptop gaming terbaru 2016 yang digelar MSI ini, produk yang dibawanya benar-benar menawan. Dari berbagai laptop gaming terbaru MSI yang ada, mana yang bakal kamu miliki?
0 Response to "Harga 75 Juta, LAPTOP Merk MSI GT83VR Titan SLI Siap Saingi LAPTOP ASUS ROG Paling Termahal!"
Post a Comment