Di era modern yang membutuhkan akses serba cepat, smartphone Android memang menjadi salah satu pilihan terbaik yang bisa kamu ambil. Dengan menggunakan smartphone, kamu dapat berkomunikasi secara lancar dengan setiap orang yang mengenal kamu.
Di sisi lain, kamu juga harus menyesuaikan uang kamu untuk membeli smartphone Android. Benar, tidak mungkin kamu memaksakan kehendak untuk membeli smartphone Android kelas flagship namun tabungan kamu tidak mencukupi. Maka dari itu, Lenovo Vibe C menjadi satu pilihan menarik untuk kamu guys.
Lenovo Vibe C: Smartphone Android Harga Rp 1 Jutaan!
Kesan Saat Unboxing
Lenovo Vibe C yang kami review merupakan smartphone dengan harga 1 jutaan yang mampu memikat hati para pengguna gadget. Saat unboxing, terdapat sebuah smartphone yang dinamakan Lenovo Vibe C. Selain itu, terdapat juga buku panduan Lenovo Vibe C, kartu garansi terbatas Lenovo, kabel USB, headset, baterai dan head charger. Dengan harga sebesar itu, kelengkapan yang dimiliki Lenovo Vibe C terbilang cukup.
Desain Standar dan Menarik
Kemudian, menelisik setiap sisi frame, di sisi kanan terdapat tombol power dan tombol volume up and down. Kemudian, di sebelah sisi kiri tidak disematkan apa pun. Pada bagian bawahnya, hanya ada sebuah lubang kecil yang berfungsi sebagai mikrofon. Slot jack audio 3.5 mm dan port micro-USB terletak tepat di sisi bagian atas.
Mulai dari tampak depan, Lenovo Vibe C memiliki desain yang standar layaknya smartphone sejutaan pada umumnya. Unit yang JalanTikus review mengusung balutan warna hitam pada bagian depan dan juga belakang. Jika ingin memiliki smartphone mewah, kamu tidak bisa mengharapkannya pada Lenovo Vibe C.
Smartphone Android murah 1 jutaan persembahan Lenovo tersebut tidak mengusung konsep unibodi. Maka, penutup belakangnya bisa kamu buka. Setelah berhasil membukanya, kamu akan melihat baterai removable yang sudah terpasang, slot SIM 1, slot SIM 2, dan slot kartu microSD yang dapat diperluas hingga 32 GB.
Bahan yang membalut pada tubuh Lenovo Vibe C menggunakan bahan plastik dengan finishing doff. Saat digenggam, kamu tidak akan merasa takut tergelincir sebab dengan finishing seperti itu maka akan menimbulkan tekstur yang kesat dan tetap merasa nyaman.
Layar 5 Inci, Nyaman untuk Dipandang
Smartphone Android murah 1 jutaan bernama Lenovo Vibe C ini mengusung layar yang terbilang luas dengan harga yang dibanderolnya. Dengan bentang layar 5 inci beresolusi FWVGA 480p, smartphone ini mampu menghasilkan kepadatan warna hingga 294 ppi. Sayangnya, kamu harus menggunakan proteksi layar dari pihak ketiga, sebab ponsel ini belum tertanam perlindungan seperti Corning Gorilla Glass atau sejenisnya.
Antarmuka Vibe UI yang Ringan
Sebagai smartphone Android murah 1 jutaan, Lenovo tidak memberikan fitur khusus apa pun ke dalam Lenovo Vibe C. Jadi, bagi kamu mengharapkan ada sesuatu yang lebih, kamu tidak bisa berharap banyak pada Lenovo Vibe C. Namun, dengan harga yang terbilang murah, smartphone ini cocok dijadikan sebagai alat komunikasi yang tepat.
Lenovo Vibe C sudah menjalankan sistem operasi Android 5.1.1 Lollipop dengan antarmuka bawaan Lenovo yaitu Vibe UI. Dengan menggunakan Vibe UI, maka performa yang dihasilkan adalah Lenovo Vibe C sangat ringan saat dioperasikan. Selain itu, antarmukanya pun terbilang bersahabat, sehingga orang awam yang sebelumnya tidak menggunakan smartphone Android akan mudah menguasai Lenovo Vibe C.
Harga Murah Spesifikasi Terbilang Cukup
Lenovo Vibe C merupakan sebuah smartphone Android murah 1 jutaan yang bisa kamu beli di mana pun kamu berada di negeri ini. Ponsel yang menduduki kategori entry-level ini mengusung spesifikasi yang terbilang cukup baik. Di dalamnya, kamu bisa menemukan chipset Qualcomm Snapdragon dengan RAM 1 GB dan memori internal 16 GB. Menariknya, smartphone ini juga sudah membenamkan konektivitas 4G LTE yang mendukung jaringan FDD.
Kami mengujinya dengan menggunakan benchmark AnTuTu. Terungkap bahwa Lenovo Vibe C berhasil meraih skor 22.062 poin. Poin ini mampu diraih berkat bersandingnya chipset serta RAM 1 GB, GPU Adreno 304, dan memori internal 16 GB. Performa yang dihasilkan Lenovo Vibe C juga cukup baik,
Spesifikasi Lenovo Vibe C
- Jaringan Dual-SIM GSM/EDGE/HSPA/LTE FDD
- Layar IPS 5 inci; FWVGA 480 x 854 piksel; 294 ppi
- Proteksi Tidak Ada
- Chipset Qualcomm Snapdragon 210 Quad-Core 1.1 GHz Cortex-A7
- GPU Adreno 304
- Kamera utama 5 MP, autofocus, LED flash
- Kamera depan 2 MP
- Memori 16 GB, 1 GB RAM
- Sistem Operasi Android 5.1.1 Lollipop
- Baterai Removable 2300 mAh
Kamera yang Juga Terbilang Cukup
Lenovo, yang merupakan perusahaan asal China ini memberikan kapasitas kamera utama Lenovo Vibe C dengan ukuran sensor 5 MP pada bagian belakang lengkap dengan LED flash. Lenovo Vibe C memiliki beragam mode seperti General, Panorama, dan Special Effects. Sayangnya, smartphone Android murah 1 jutaan ini hanya menyediakan fitur pengaturan yang standar. Selain itu, kamu juga tidak dapat mengatur fokus dengan sentuhan karena kameranya fixed-focus.
review lenovo vibe c 18
Mengingat smartphone ini masuk pada kategori entry-level, maka kamu juga tidak bisa mengharapkan hasil foto yang istimewa dapat terambil melalui kamera ini. Pada kondisi cahaya yang rendah, maka noise akan bertaburan. Oh ya, kamera depannya memiliki ukuran 2 MP, dan hanya memiliki mode General dan Special Effects.
review lenovo vibe c 13
Lenovo Vibe C yang dibanderol dengan harga Rp1.299.000 merupakan smartphone yang cukup baik dan dapat diandalkan untuk alat komunikasimu sehari-hari. Meski tidak tertanam spesifikasi yang menawan, namun dengan harga yang terjangkau sebesar itu, kamu tetap bisa merasakan sensasinya konektivtas 4G LTE dari operator apa pun yang kamu inginkan. Setelah membaca ulasan ini, siapa yang sudah siap membeli Lenovo Vibe C?
0 Response to "Review Smartphone Lenovo Vibe C:HP Android dengan Harga Rp 1 Jutaan!"
Post a Comment